Rabu 02 Nov 2016 08:00 WIB
Obituari Teddy Thohir (3)

Menawarkan Jasa dengan Vespa Andalan

Vespa (ilustrasi)
Foto: rosso99.wordpress.com
Vespa (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Oleh: Syahruddin El-Fikri *)

 

Ada satu kenangan yang tak bisa dilupakan Teddy Thohir dalam membangun Astra International bersama Om William. Sepeda motor vespa. Ya, vespa menjadi andalan Teddy Thohir mengelilingi Kota Jakarta, mendatangi instansi pemerintah, menawarkan barang dan jasa. Juga menyambangi pemilik modal seperti perbankan agar diberikan pinjaman untuk mengembangkan usaha. “Vespa menjadi kenangan indah dalam membangun Astra. Ke mana-mana selalu naik vespa. Terkadang berboncengan dengan Om William,” kenang ayah dari Hireka Vitaya, Garibaldi Thohir, dan Erick Thohir.

Dari kebiasaan bersilaturahim dan usaha yang tak kenal lelah, perlahan-lahan, kepercayaan terhadap Astra International semakin tumbuh, dan usaha mereka pun berkembang hingga seperti saat ini. “Saya beruntung mengenal dan bekerja sama dengan Om William hingga dipercaya membangun Astra sejak awal,” ungkapnya.

Karena itu pula, tanpa ragu, Teddy meminta anak-anaknya (Rika, Boy, dan Erick) untuk meniru dan mengikuti jejak usaha yang dikembangkan William Soerjadjaja. “Om William adalah seorang pengusaha yang ulet, tekun, dan punya visi besar. Beliau adalah salah satu tokoh yang sangat saya hormati dan kagumi dalam berbisnis,” jelasnya.

Sejumlah hal, ditiru langsung Teddy Thohir dari Om William. Soal kedisiplinan, keterbukaan, kesetiakawanan dan kebersamaan, serta kejujuran. Hal itu pun dia ajarkan ketiga putra dan putrinya. “Soal kejujuran, itu modal utama dalam berusaha. Jika tidak jujur, jangan harap bisnis akan berjalan dengan baik. Percuma mendapatkan rezeki berlimpah tapi didapat dengan cara yang tidak jujur,” tegas Teddy tentang salah satu prinsipnya.

Kini, pria kebanggaan keluarga Thohir, perintis bisnis keluarga yang terus berkembang seperti TNT Group, Wahanaratha, dan lainnya itu, telah pergi pada Selasa, 1 November 2016. Ia meninggalkan dunia fana ini untuk selama-lamanya.

Selamat Jalan Ayah Teddy, Selamat Jalan Opa, Selamat Jalan. Semoga Allah meridhaimu dan menempatkanmu dalam surga-Nya. Aamiin.

 

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement